CIREBON, (etnologimedia.id).- Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) Republik Indonesia terus menggencarkan program vaksinasi Covid-19 untuk masyarakat pesisir, terutama para nelayan.
Pelaksanaan tersebut dilakukan di lima Pantai Utara Jawa, salah satunya di Pelabuhan Perikanan Pantai (PPP) Bondet, Kecamatan Gunungjati, Kabupaten Cirebon.
Dalam pelaksanaan vaksinasi di TPI Bondet pada Senin (9/8/2021) ini, Menteri KKP Sakti Wahyu Trenggono melakukan peninjauan secara langsung dengan didampingi Bupati Cirebon Imron Rosyadi.
Menteri Trenggono menyebutkan, pelaksanaan vaksinasi harus dipercepat. Menurutnya, hal itu merupakan upaya dalam menjaga produktivitas sektor kelautan dan perikanan.
Ia mengimbau masyarakat untuk tidak melewatkan vaksinasi kedua supaya vaksin yang masuk ke tubuh berfungsi lebih optimal.
“Masyarakat mematuhi protokol kesehatan, salah satunya memakai masker dan menjaga kebersihan,” kata Menteri Trenggono.
Kementerian KKP juga mengimbau kepada pemerintah daerah untuk aktif menggandeng instansi pemerintah maupun swasta lainnya dalam menggelar vaksinasi.
Selain di Kabupaten Cirebon vaksinasi untuk masyarakat pesisir juga berlangsung di PPP Blanakan Subang, PPP Ciparege, PPP Eretan Indramayu, dan pelabuhan perikanan di Tegal, Jawa Tengah. Target dalam pelaksanan tersebut lebih dari 2.500 nelayan.
Bupati Cirebon mengatakan, nelayan harus mendapatkan vaksin Covid-19. Meskipun bekerja di laut, pekerja tersebut tetap rentan tertular virus corona.
“Mereka semua pekerja keras, imunitas harus tinggi. Kalau sudah begitu, aktivitas melaut mereka tidak akan terganggu. Selain itu, target vaksinasi bisa cepat tercapai,” katanya. (EM-05)