CIREBON, (ETNOLOGIMEDIA.COM)- Staf Khusus (Stafsus) Menteri Agama, Muhammad Nuruzzaman, akhirnya resmi mendaftarkan diri menjadi Bakal Calon Bupati (Bacalon) Bupati Cirebon.
Hal itu diketahui pasca-dirinya mengembalikan formulir pendaftaran bacabup ke DPC PDI Perjuangan Kabupaten Cirebon yang diwakilkan oleh Muhammad Arsad, yang juga kader pada Sabtu (20/4/2024) malam.
Artinya Kang Zaman, sapaan akrab Muhammad Nuruzzaman, resmi mendaftarkan diri untuk berkompetisi di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 lewat PDIP.
Arsyad mengatakan, Kang Zaman memutuskan untuk mendaftarkan diri setelah mendapatkan perintah dan restu dari para kiai.
“Kami mewakili Kang Zaman menyerahkan formulir pendaftaran bacabup ke DPC PDI Perjuangan Kabupaten Cirebon,” katanya.
Seperti diketahui, Kang Zaman menyatakan siap maju setelah muncul banyak dukungan dari berbagai elemen masyarakat di Kabupaten Cirebon.
Salah satu tokoh yang memberikan dukungan terhadap Kang Zaman adalah Rickie Ferdiansyah, seorang pengusaha terkemuka asal Cirebon.
Menurut Rickie, kepemimpinan merakyat yang komunikatif dan produktif adalah kunci untuk membawa Cirebon menuju masa keemasan yang baru.
Ia yakin bahwa Kang Zaman memiliki kemampuan dan kepedulian yang dibutuhkan untuk meraih visi tersebut.
Menurutnya, fokus pada pembangunan jalan dan jembatan akan memberikan dampak positif yang luas bagi perekonomian dan kesejahteraan masyarakat.
Dengan pengalaman dan komitmen yang dimiliki oleh Kang Zaman, kata dia, diharapkan bahwa persoalan infrastruktur dapat diselesaikan dalam waktu yang relatif singkat.
“Kang Zaman sudah tercermin dalam kemampuannya untuk merapihkan infrastruktur Kabupaten Cirebon,” kata Rickie.
Ia menjelaskan, masa keemasan Cirebon pada era Bupati Dedi mungkin terulang kembali dengan karakter yang sangat merakyat komunikatif dan produktif.
“Saya yakin, masa kepemimpinan merakyat di Kabupaten Cirebon bakal terulang. Kang Zaman sosok figur yang menjadi harapan masyarakat dan menjawab persoalan yang ada saat ini,” katanya.***