Masyarakat Desa Kubang Apresiasi Program TMMD Ke-121 Kodim 0620/Cirebon

Respon positif masyarakat Desa Kubang, Kecamatan Taluh atas pelaksaan Program TMMD ke-121 Kodim 0620/Kabupaten Cirebon, Rabu (31/7/2024).

CIREBON,(ETNOLOGIMEDIA.COM)- Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-121 Kodim 0620/Cirebon mendapatkan sambutan hangat dari masyarakat Desa Kubang, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon.

Sejak pelaksanaan dimulai, warga desa secara aktif terlibat dalam berbagai kegiatan bersama Satgas TMMD Kodim 0620.Mereka menjadikan program ini sebagai langkah positif dalam pembangunan desa yang digelar secara gotong royong.

Berbagai proyek fisik yang dikerjakan meliputi pembangunan jalan usaha tani, tembok penahan tanah (TPT), dan jembatan.
Dandim 0620/Cirebon, Letkol Aditya Wira Respati, mengungkapkan harapannya atas program yang dilaksanakan bisa mengandung aspek kebermanfaatan bagi masyarakat. Di antara proyek fisik yang dilakukan adalah pembangunan jalan usaha tani, tembok penahan tanah (TPT), dan jembatan.

“Kami berharap pelaksanaan TMMD dapat membantu peningkatan infrastruktur wilayah. Serta mendukung perekonomian dan kesejahteraan sosial masyarakat Desa Kubang khususnya,” kata Dandim 0620/Kabupaten Cirebon, Letkol Aditya Wira Respati pada Rabu (31/7/2024).

Sementara, Kepala Desa Kubang, Wawan Karyawan, menyampaikan apresiasi mendalam atas pemilihan desanya sebagai lokasi TMMD. Pihaknya juga mendorong dan mengajak masyarakatnya untuk turut serta bergotong royong dalam pembangunan program yang diinisiasi TNI.

“Masyarakat kami sangat bersemangat untuk bergotong royong dengan personel TNI. Kehadiran TNI dan Polri membawa dampak positif dengan pembangunan fasilitas seperti TPT, pemadatan jalan usaha tani, pembuatan saluran air, dan rehab rumah,” ujarnya.

Wawan berharap TMMD dapat membawa kemajuan dan kesejahteraan bagi Desa Kubang. Lantaran, program ini sangat membantu pemerintah desa, terutama dalam mempermudah petani mengangkut hasil pertanian mereka. “Kami mengucapkan terima kasih kepada Dandim 0620/Cirebon, Letkol Aditya Wira Respati dan jajaran lainnya termasuk kepolisian dan pemkab cirebon.” katanya.

Salah seorang warga penerima manfaat, Sami, yang mendapatkan bantuan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), mengungkapkan rasa syukurnya. “Kehadiran Satgas TMMD adalah berkah bagi kami. Terima kasih kepada Kodim 0620/Cirebon atas kepedulian terhadap kondisi rumah kami,” kata Sami dengan penuh rasa terima kasih.***