Etnologi Media
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
Sunday, 01 February 2026
  • Home
  • Daerah
    • Kota Cirebon
    • Kabupaten Cirebon
    • Indramayu
    • Kuningan
    • Majalengka
  • Nasional
  • Ekonomi Bisnis
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Politik
  • Ragam
  • Opini
  • Indeks
  • Home
  • Daerah
    • Kota Cirebon
    • Kabupaten Cirebon
    • Indramayu
    • Kuningan
    • Majalengka
  • Nasional
  • Ekonomi Bisnis
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Politik
  • Ragam
  • Opini
  • Indeks
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
Etnologi Media
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
  • Daerah
  • Nasional
  • Ekonomi Bisnis
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Politik
  • Ragam
  • Opini
  • Indeks
Beranda Daerah

Museum Topeng Diresmikan, Pj Wali Kota Cirebon: Upaya Nyata Lestarikan Kekayaan Budaya

Penulis: Adhijaya Prasetyo
02 September 2024 | 20:52
Reading Time: 2 mins read
Pj Walikota Cirebon, Agus Mulyadi saat berfoto bersama usai acara peresmian Museum Topeng Kota Cirebon di Balai Kota, Senin (2/9/2024).* Foto: Taufiq Urrohman/Etnologimedia

Pj Walikota Cirebon, Agus Mulyadi saat berfoto bersama usai acara peresmian Museum Topeng Kota Cirebon di Balai Kota, Senin (2/9/2024).* Foto: Taufiq Urrohman/Etnologimedia

Share on FacebookShare on TwitterShare on WhatsappShare on LineShare on Telegram

CIREBON, (ETNOLOGIMEDIA.COM) – Keberadaan Museum Topeng merupakan upaya nyata melestarikan kekayaan budaya di Kota Cirebon. Hal ini diungkapkan Pj Wali Kota Cirebon, Agus Mulyadi, saat meresmikan Museum Topeng di Balai Kota Cirebon, Senin (2/9/2024).

“Museum ini adalah wujud komitmen kami untuk melakukan pemajuan kebudayaan sesuai dengan Undang-Undang Pemajuan Kebudayaan, yang mencakup inventarisasi, pengamanan, pemeliharaan, dan penyelamatan objek-objek kebudayaan,” ucapnya.

Baca Juga

DPRD Minta Laporan Tindak Lanjut Temuan BPK di Disdik

Polresta Cirebon Resmi Punya Wakapolresta Baru, AKBP Eko Munarianto Siap Perkuat Kamtibmas

Kawasan Sungai Sukalila Mulai Dibenahi, Wali Kota Cirebon Pantau Langsung

Agus Mulyadi juga menyampaikan harapannya bahwa museum ini dapat menjadi langkah yang strategis dalam menginventarisasi serta memelihara salah satu kekayaan budaya, khususnya seni topeng di Kota Cirebon.

“Semoga keberadaan Museum Topeng Cirebon diharapkan dapat menjadi oasis yang menyegarkan minat dan kecintaan masyarakat terhadap kebudayaan lokal,” ujarnya.

Peresmian Museum Topeng Kota Cirebon di Balai Kota, Senin (2/9/2024).* Foto: Taufiq Urrohman/Etnologimedia

Sementara itu, Kepala Dinas Kebudayaan Pariwisata Agus Sukmanjaya, mengatakan, Museum Topeng Kota Cirebon menyimpan sekira 150 koleksi karakter topeng tradisional.

Ia juga bersyukur karena dapat memanfaatkan area Balai Kota Cirebon untuk mendirikan Museum Topeng tersebut.

“Kami sangat bersyukur dapat memanfaatkan area Balai Kota, yang merupakan bangunan cagar budaya. Museum ini juga menerima hibah replika Paksi Naga Liman, dan kami mendapat respons yang baik dari masyarakat,” ucapnya.

Agus Sukmanjaya berharap agar museum ini juga menjadi ruang edukasi terutama bagi anak anak muda di Kota Cirebon.

“Museum ini juga menjadi ruang edukasi, terutama untuk anak-anak muda. Karena konsep museum ini pun kita memang set kekinianlah ya. Jadi bagaimana anak-anak ini bisa nyaman, bisa paham,” ujarnya.

Menurut Agus Sukmanjaya, Museum Topeng Kota Cirebon saat ini buka dari Senin hingga Jumat pada saat jam kerja, dengan rencana evaluasi untuk kemungkinan membuka di akhir pekan.

Satpol PP Pariwisata

Kepala Satpol PP Kota Cirebon, Edi Siswoyo membentuk Satpol PP Pariwisata dan diperkenalkan bersamaan dengan peresmian Museum Topeng Kota Cirebon di Balai Kota, Senin (2/9/2024).

Satpol PP Pariwisata.* Foto: Taufiq Urrohman/Etnologimedia

Menurut Edi, dibentuknya Satpol PP Pariwisata tujuannya untuk mengamankan area wisata pada saat adanya acara tertentu atau event Pariwisata.

“Alhamdulillah hari ini kita launching Satpol PP Pariwisata. Kita bentuk untuk pengamanan event-event Pariwisata di Kota Cirebon. Nanti mereka dibekali wawasan tentang destinasi wisata di Kota Cirebon. Pembekalannya juga nanti dari Dinas Pariwisata” ucap Edi.

Ia berharap pihaknya bersama Dinas Pariwisata untuk menjaga keamanan dan kenyamanan bagi pengunjung yanng ada di tempat-tempat wisata di Kota Cirebon” tambahnya.*** (Taufiq Urrohman)

Tags: BudayaKekayaan BudayaMuseum TopengMuseum Topeng Kota CirebonPj Wali Kota CirebonSatpol PP Pariwisata
Dapatkan update berita pilihan, dan artikel menarik lain setiap hari dari etnologimedia.com, klik untuk mengikuti Google News etnologimedia.com.

Terkait Berita

Langkah Tegas KAI, 16 Perlintasan Ilegal di Wilayah Cirebon Ditutup
Daerah

Langkah Tegas KAI, 16 Perlintasan Ilegal di Wilayah Cirebon Ditutup

30 January 2026 | 14:48
Baru 93 Tapping Box Terpasang, Ribuan Restoran Belum Terpantau
Daerah

Baru 93 Tapping Box Terpasang, Ribuan Restoran Belum Terpantau

29 January 2026 | 17:24
Kontribusi Pajak Kecil, DPRD Ingatkan Risiko Sosial Hiburan Malam
Daerah

Kontribusi Pajak Kecil, DPRD Ingatkan Risiko Sosial Hiburan Malam

28 January 2026 | 10:20
DPRD Minta Laporan Tindak Lanjut Temuan BPK di Disdik
Daerah

DPRD Minta Laporan Tindak Lanjut Temuan BPK di Disdik

27 January 2026 | 19:31
Polresta Cirebon Resmi Punya Wakapolresta Baru, AKBP Eko Munarianto Siap Perkuat Kamtibmas
Daerah

Polresta Cirebon Resmi Punya Wakapolresta Baru, AKBP Eko Munarianto Siap Perkuat Kamtibmas

27 January 2026 | 19:20
Kawasan Sungai Sukalila Mulai Dibenahi, Wali Kota Cirebon Pantau Langsung
Daerah

Kawasan Sungai Sukalila Mulai Dibenahi, Wali Kota Cirebon Pantau Langsung

27 January 2026 | 09:34
Berita berikutnya
Mitos Atau Fakta? Sering Tidur dengan Kipas Angin Menyebabkan Paru-Paru Basah

Mitos Atau Fakta? Sering Tidur dengan Kipas Angin Menyebabkan Paru-Paru Basah

Rekomendasi

Pj Wali Kota Cirebon Terima Kunjungan Balai Besar POM Bandung, Apresiasi Raihan Prestasi Kader Keamanan Pangan

Pj Wali Kota Cirebon Terima Kunjungan Balai Besar POM Bandung, Apresiasi Raihan Prestasi Kader Keamanan Pangan

05 August 2024 | 16:23
Digagas Pandawara Grup, Ribuan Warga Bersihkan Sampah di Pantai Kesenden

Digagas Pandawara Grup, Ribuan Warga Bersihkan Sampah di Pantai Kesenden

12 August 2023 | 15:03
bjbPreneur on Campus Universitas Swadaya Gunung Jati, Bongkar AI untuk Bisnis Masa Depan

bjbPreneur on Campus Universitas Swadaya Gunung Jati, Bongkar AI untuk Bisnis Masa Depan

06 March 2024 | 04:18

BeritaTerpopuler

  • Jelang Nataru, KAI Daop 3 Cirebon Perkuat Pengamanan dan Layanan

  • Fakta Menarik: Ternyata SCOBY atau ‘Jamur’ Kombucha Bisa Dimakan

  • Dari Waduk Darma, Cirebon- Kuningan Bahas Solusi Banjir Terpadu

  • Pariwisata Jawa Barat Menggeliat, Antara Tren Gaya Hidup dan Tuntunan Syariat

  • Tiket Kereta Api Lebaran 2026 Bisa Dipesan Mulai H-45

Etnologi Media

Kategori

  • Daerah
  • Ekonomi Bisnis
  • Nasional
  • Olahraga
  • Opini
  • Pendidikan
  • Politik
  • Ragam
  • Sosok

Layanan dan Informasi

  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Kontak
  • Privacy Policy
  • Disclaimer

Copyright @ 2021 PT Digital Etnologi Solution. All rights reserved.

Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
  • Home
  • Daerah
    • Kota Cirebon
    • Kabupaten Cirebon
    • Indramayu
    • Kuningan
    • Majalengka
  • Nasional
  • Ekonomi Bisnis
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Politik
  • Ragam
  • Opini
  • Indeks

© 2021 PT Digital Etnologi Solution - Inspirasi Generasi Terkini.