Perkuat Komitmen Kesehatan, IDI Kota Cirebon Rayakan HUT dengan Baksos dan Senam Masal

Hal itu sebagai bagian dari upaya IDI Kota Cirebon untuk meringankan beban ekonomi masyarakat.

Ketua IDI Kota Cirebon, dr. H. Muhammad Edial Sanif, dan jajaran secara simbolis menyerahkan paket sembako kepada warga di Kelurahan Pulasaren, Kecamatan Pekalipan, Kota Cirebon, pada Kamis (24/10/2024). /* (foto: M. Rahmat)

CIREBON, (ETNOLOGIMEDIA.COM) – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-74, Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kota Cirebon menggelar rangkaian kegiatan bakti sosial.

Kegiatan awal dipusatkan di Kelurahan Pulasaren, Kecamatan Pekalipan, Kota Cirebon, Kamis (24/10/2024).

Kegiatan ini diadakan dengan tujuan membantu masyarakat kurang mampu serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan.

Sebanyak 100 paket sembako diberikan kepada warga setempat yang membutuhkan.

Hal itu sebagai bagian dari upaya IDI Kota Cirebon untuk meringankan beban ekonomi masyarakat.

Lurah Pulasaren, Apik Setiati, mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan IDI untuk mengadakan kegiatan tersebut di wilayahnya.

“Kami telah berkoordinasi dengan pihak panitia untuk memastikan bantuan ini tepat sasaran. Terutama bagi warga yang membutuhkan dari segi ekonomi dan kesehatan,” jelasnya.

Sekretaris Camat Pekalipan, Dudung Abdul Bari, juga menyampaikan harapannya agar IDI semakin berkembang dan terus berkontribusi dalam pelayanan kesehatan masyarakat Kota Cirebon.

“Kecamatan Pekalipan menjadi salah satu wilayah yang mendapat perhatian, terutama dalam hal kesehatan. Partisipasi IDI dengan bakti sosial ini diharapkan memberikan manfaat besar bagi warga, khususnya yang berkaitan dengan kesehatan,” ujarnya.

Ketua IDI Kota Cirebon, dr. H. Muhammad Edial Sanif, Sp.JP, FIHA, FAsCC, FICA, menjelaskan bahwa tema peringatan tahun ini adalah “Menguatkan Komitmen Membangun Masa Depan Kesehatan Indonesia”.

Ia menekankan pentingnya kerja sama dengan berbagai pihak untuk menjaga kesehatan masyarakat.

Termasuk melalui sosialisasi dan penyuluhan kesehatan guna mencegah penyakit sebelum berkembang.

“Kami, para dokter, akan selalu berada di sisi masyarakat. Kami merasa sedih jika ada masyarakat yang jatuh sakit, namun sangat bahagia ketika mereka sehat, karena itu juga membantu mengurangi beban pekerjaan kami,” ungkapnya.

Kegiatan ini tidak hanya berfokus pada bantuan sosial, tetapi juga mengutamakan pendekatan preventif.

Di samping pembagian sembako, acara juga melibatkan senam massal yang akan digelar di halaman Grage Mall Cirebon pada Sabtu (26/10/2024).

“Acara nanti juga akan dilengkapi dengan pemeriksaan kesehatan gratis, seperti pemeriksaan EKG, gula darah, tekanan darah, donor darah, serta doorprize bagi peserta yang hadir,” ungkapnya.

Ketua Panitia Kegiatan, dr. Dian Andajani, M.H.Kes., menambahkan bahwa kegiatan ini didanai dari iuran anggota IDI Kota Cirebon.

Dukungan dari pemerintah daerah turut memfasilitasi suksesnya kegiatan ini, dengan Puskesmas Pulasaren yang dinilai sangat kooperatif dalam proses persiapan dan pelaksanaannya.

“Kami menyiapkan 100 paket sembako, dan acara puncak di Grage Mall akan diisi dengan senam bersama serta donor darah. Target kami adalah melibatkan 100 warga, terutama lansia, yatim piatu, dan mereka yang terdampak masalah kesehatan seperti stunting,” jelasnya.***