Etnologi Media
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
Monday, 27 October 2025
  • Home
  • Daerah
    • Kota Cirebon
    • Kabupaten Cirebon
    • Indramayu
    • Kuningan
    • Majalengka
  • Nasional
  • Ekonomi Bisnis
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Politik
  • Ragam
  • Opini
  • Indeks
  • Home
  • Daerah
    • Kota Cirebon
    • Kabupaten Cirebon
    • Indramayu
    • Kuningan
    • Majalengka
  • Nasional
  • Ekonomi Bisnis
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Politik
  • Ragam
  • Opini
  • Indeks
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
Etnologi Media
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
  • Daerah
  • Nasional
  • Ekonomi Bisnis
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Politik
  • Ragam
  • Opini
  • Indeks
Beranda Daerah

Rakor Camat, Sinergi Pemerintah Daerah Jadi Kunci Tata Kelola Desa

Penulis: Mamat Rahmat
01 August 2025 | 14:15
Reading Time: 2 mins read
Bupati Cirebon, Imron dan Wabup Jigus mendorong para camat agar memperkuat pelayanan dan pembinaan desa dalam Rapat Koordinasi Camat se-Kabupaten Cirebon di Ruang Paseban, Rabu (30/7/2025)./* (foto: Diskominfo) 

Bupati Cirebon, Imron dan Wabup Jigus mendorong para camat agar memperkuat pelayanan dan pembinaan desa dalam Rapat Koordinasi Camat se-Kabupaten Cirebon di Ruang Paseban, Rabu (30/7/2025)./* (foto: Diskominfo) 

Share on FacebookShare on TwitterShare on WhatsappShare on LineShare on Telegram

CIREBON, (ETNOLOGIMEDIA)- Bupati Cirebon, Imron, meminta para camat untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik.

Diantaranya melalui penguatan komunikasi, penguasaan teknologi, dan optimalisasi peran pembinaan terhadap pemerintahan desa.

Baca Juga

Soroti Stagnasi Pemerintahan, Hasan: Kita Belum Mandiri Fiskal

Peringati Hari Santri, Sophi Dorong Literasi Digital dan Muatan Lokal Sejarah Cirebon

Sinergi Pemerintah dan Warga Percepat Pekerjaan Jalan Ki Gede Mayung Cirebon

Arahan itu disampaikannya dalam Rapat Koordinasi Camat se-Kabupaten Cirebon yang digelar di Ruang Paseban, Sekretariat Daerah Kabupaten Cirebon.

Menurut Imron, camat merupakan perpanjangan tangan pemerintah kabupaten yang memiliki peran strategis dalam menjembatani kebijakan dan pelayanan kepada masyarakat.

“Camat harus dibekali ilmu, teknologi, dan kemampuan komunikasi yang baik agar bisa membimbing desa serta menyelesaikan persoalan warga secara langsung dan cepat,” kata Imron.

Dalam forum tersebut, Imron mengusulkan agar perizinan sederhana, seperti izin usaha kecil (salon, apotek, dan sejenisnya), dapat diproses di tingkat kecamatan.

Tujuannya untuk mempermudah pelayanan tanpa mengurangi kontribusi terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD).

“Kalau bisa, izin usaha kecil cukup di kecamatan saja. Tapi retribusinya tetap masuk PAD. Pelayanan jadi mudah, PAD tetap terjaga,” ujarnya.

Bupati juga menyoroti kualitas sumber daya manusia di desa yang masih beragam, terutama dalam aspek administrasi.

Oleh karena itu, peran camat sebagai pembina dan pendamping perangkat desa menjadi kunci agar tata kelola desa berjalan sesuai aturan.

Ia juga menegaskan, Pemkab Cirebon telah bekerja sama dengan Kejaksaan Negeri (Kejari) untuk memperkuat pengawasan keuangan desa.

“Hal itu demi mendorong pengelolaan anggaran yang akuntabel dan tepat sasaran,” terangnya.

Senada, Wakil Bupati Cirebon, Agus Kurniawan Budiman atau yang akrab disapa Jigus, menambahkan pentingnya pembinaan berkelanjutan di tingkat desa. Menurutnya, desa merupakan unit pemerintahan paling kompleks karena langsung bersentuhan dengan berbagai dinamika sosial.

“Pemerintahan desa itu paling bawah, paling kompleks. Maka perlu sinergi antara bupati, camat, dan perangkat desa,” ujar Jigus.

Ia menyoroti realitas desa wisata di Cirebon. Dari sekitar 60 desa yang telah menyandang status desa wisata, belum ada yang menjalankan fungsinya secara optimal.

“Banyak yang hanya berstatus desa wisata, tapi belum berjalan maksimal. Butuh pendampingan agar potensi desa bisa benar-benar dikelola dan dikembangkan,” tambahnya.

Jigus juga mengingatkan pentingnya pemetaan karakter sosial-ekonomi masyarakat di wilayah masing-masing. Menurutnya, pendekatan camat dalam pembinaan harus disesuaikan dengan kondisi lokal, baik petani, nelayan, buruh, maupun pelaku UMKM.

“Camat harus memahami kondisi warga di wilayahnya. Pemerintah daerah harus hadir di tengah masyarakat dan memastikan kebijakan berjalan dengan baik,” tegasnya.***

Tags: Pemkab CirebonRakor CamatWabup Jigus
Dapatkan update berita pilihan, dan artikel menarik lain setiap hari dari etnologimedia.com, klik untuk mengikuti Google News etnologimedia.com.

Terkait Berita

CFD Kuningan Jadi Panggung Keakraban, Polisi dan “Pocong” Curi Perhatian
Daerah

CFD Kuningan Jadi Panggung Keakraban, Polisi dan “Pocong” Curi Perhatian

26 October 2025 | 16:43
DPRD  Bahas Raperda UMKM, Dorong Ekonomi Kerakyatan Lebih Kuat
Daerah

DPRD Bahas Raperda UMKM, Dorong Ekonomi Kerakyatan Lebih Kuat

25 October 2025 | 09:02
Membangun Negeri dari Desa, Kejari Dampingi 412 Pemdes Jalankan Regulasi
Daerah

Membangun Negeri dari Desa, Kejari Dampingi 412 Pemdes Jalankan Regulasi

24 October 2025 | 16:53
Soroti Stagnasi Pemerintahan, Hasan: Kita Belum Mandiri Fiskal
Daerah

Soroti Stagnasi Pemerintahan, Hasan: Kita Belum Mandiri Fiskal

24 October 2025 | 09:41
Peringati Hari Santri, Sophi Dorong Literasi Digital dan Muatan Lokal Sejarah Cirebon
Daerah

Peringati Hari Santri, Sophi Dorong Literasi Digital dan Muatan Lokal Sejarah Cirebon

23 October 2025 | 11:21
Sinergi Pemerintah dan Warga Percepat Pekerjaan Jalan Ki Gede Mayung Cirebon
Daerah

Sinergi Pemerintah dan Warga Percepat Pekerjaan Jalan Ki Gede Mayung Cirebon

23 October 2025 | 10:16
Berita berikutnya
KAI Minta Maaf atas Insiden Anjlokan KA Argo Bromo Anggrek di Subang

KAI Minta Maaf atas Insiden Anjlokan KA Argo Bromo Anggrek di Subang

Rekomendasi

Sukseskan Pemilu 2024, Panwascam Pabuaran Siap Awasi Jalannya Kampanye

Sukseskan Pemilu 2024, Panwascam Pabuaran Siap Awasi Jalannya Kampanye

26 January 2024 | 18:16
Bukan Diaplikasikan Berulang Kali, Ini Tips Memakai Parfum Agar Wangi Sepanjang Hari

Bukan Diaplikasikan Berulang Kali, Ini Tips Memakai Parfum Agar Wangi Sepanjang Hari

03 August 2024 | 19:20
KAI Daop 3 Cirebon Siapkan 14.210 Tempat Duduk Sambut Libur Isra Miraj dan Imlek

KAI Daop 3 Cirebon Siapkan 14.210 Tempat Duduk Sambut Libur Isra Miraj dan Imlek

07 February 2024 | 15:08

BeritaTerpopuler

  • UMMADA Cirebon Gelar Yudisium, Cetak Lulusan Siap Mengabdi di Dunia Kesehatan dan Rumah Sakit

  • Stok Pupuk Aman, Pupuk Indonesia Imbau Pengecer Tak Langgar HET

  • Rahasia Sehat Alami: Manfaat Luar Biasa Cuka Kurma yang Jarang Diketahui

  • Filosofi Warna dalam Desain Grafis: Memahami Makna di Balik Pilihan Warna

  • CFD Kuningan Jadi Panggung Keakraban, Polisi dan “Pocong” Curi Perhatian

Etnologi Media

Kategori

  • Daerah
  • Ekonomi Bisnis
  • Nasional
  • Olahraga
  • Opini
  • Pendidikan
  • Politik
  • Ragam
  • Sosok

Layanan dan Informasi

  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Kontak
  • Privacy Policy
  • Disclaimer

Copyright @ 2021 PT Digital Etnologi Solution. All rights reserved.

Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
  • Home
  • Daerah
    • Kota Cirebon
    • Kabupaten Cirebon
    • Indramayu
    • Kuningan
    • Majalengka
  • Nasional
  • Ekonomi Bisnis
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Politik
  • Ragam
  • Opini
  • Indeks

© 2021 PT Digital Etnologi Solution - Inspirasi Generasi Terkini.