CIREBON, (etnologimedia.id).- Warung Keliling Satlantas Polres Cirebon Kota beroperasi di Stasiun Cirebon, Kota Cirebon, Selasa (10/8/2021).
Sejumlah porter dan warga sekitar Stasiun Cirebon pun tampak langsung menyerbu warung keliling tersebut.
Dengan ramainya warga yang mengantre di Warung Keliling Satlantas, petugas mengatur untuk membentuk dua banjar dan saling menjaga jarak sesuai Prokes.
Selanjutnya, satu-persatu porter maupun warga itupun dipersilakan berbelanja sembako gratis di mobil warung keliling sepuasnya. Bahkan mereka diperbolehkan mengambil beras, minyak goreng, sarden, mi instan, dan lainnya sesuai kebutuhan masing-masing.
Petugas pun terlihat membantu para porter dan warga mengemasi sembako di warung keliling ke dalam kantong plastik yang disediakan.
Kasat Lantas Polres Cirebon Kota, AKP La Ode Habibi Ade Jama, mengatakan, warung keliling telah beroperasi tiga kali sejak dilaunching pada Minggu (8/8/2021) malam.
Menurutnya, warung keliling menjadi cara baru personel Satlantas Polres Cirebon Kota membantu warga terdampak PPKM level 4 yang diberlakukan di Kota Cirebon.
“Kami berharap, sembako dari warung keliling ini dapat membantu masyarakat,” kata La Ode Habibi Ade.
Ia mengatakan, warung keliling bakal beroperasi setiap hari untuk menyalurkan bantuan kepada warga Kota Cirebon.
Sasaran utama warung keliling tersebut di antaranya, para PKL, tukang becak, tukang ojek, dan lainnya.
“Kali ini sasarannya porter, dan ada warga juga karena kami melihat mereka juga terdampak PPKM level 4 akibat berkurangnya perjalanan kereta api,” kata La Ode Habibi Ade Jama.
Sementara Jumadi (51), porter Stasiun Cirebon, menyampaikan terima kasih kepada jajaran Satlantas Polres Cirebon Kota.
Pasalnya, bantuan yang diberikan sangat bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan sehari-harinya.
Ia mengaku, selama pandemi Covid-19 penghasilannya sebagai porter tak menentu, karena sedikitnya kereta yang beroperasi.
“Alhamdulillah, sekarang dapat sembako ini, saya bisa tenang karena kebutuhan keluarga sudah terpenuhi,” kata Jumadi. (EM-05)