CIREBON,(ETNOLOGIMEDIA.COM)- Pemerintah Daerah Kabupaten Cirebon berkolaborasi dengan Polresta Cirebon dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).
Pihaknya menyalurkan 1000 paket sembako kepada warga kurang mampu pada Jumat (18/10/2024).
Inisiatif ini bertujuan untuk meringankan beban ekonomi masyarakat sambil memperkuat kesadaran pentingnya keselamatan di jalan raya.
PJ Bupati Cirebon, Wahyu Mijaya, mengapresiasi kolaborasi lintas sektor dalam program yang diprakarsai oleh Polresta Cirebon.
“Kami berkomitmen untuk selalu hadir bagi masyarakat yang membutuhkan. Melalui kegiatan bakti sosial ini, sebanyak 1000 paket sembako telah kami distribusikan kepada warga yang layak menerima,” ungkap Wahyu.
Salah satu lokasi distribusi adalah Yayasan Beringin Bakti di Kecamatan Talun, di mana 50 paket sembako diberikan.
“Kami berharap bantuan ini tidak hanya meringankan beban masyarakat, tetapi juga menjadi inspirasi bagi banyak pihak untuk terus saling membantu,” tambah Wahyu.
Sementara, Kapolresta Cirebon, Kombes Sumarni, menjelaskan bahwa distribusi sembako dilaksanakan di empat titik, termasuk dua yayasan dan dua lokasi lainnya di kawasan Talun.
Pendistribusian ini dilakukan bersamaan dengan kegiatan Operasi Zebra Lodaya, sebuah operasi kepolisian yang bertujuan mengedukasi masyarakat tentang keselamatan berkendara.
Program ini diharapkan mampu memberikan dampak positif, tidak hanya dalam hal pemenuhan kebutuhan pokok bagi warga yang membutuhkan.
Akan tetapi juga dalam meningkatkan kesadaran akan pentingnya keselamatan lalu lintas di Kabupaten Cirebon.
“Paket sembako kami bagikan kepada masyarakat kurang mampu, seperti pemulung dan pengendara ojek. Kami juga mengedukasi mereka tentang pentingnya disiplin berlalu lintas, yang merupakan bagian dari upaya menjaga keselamatan di jalan,” kata Sumarni.***