Etnologi Media
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
Sunday, 01 February 2026
  • Home
  • Daerah
    • Kota Cirebon
    • Kabupaten Cirebon
    • Indramayu
    • Kuningan
    • Majalengka
  • Nasional
  • Ekonomi Bisnis
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Politik
  • Ragam
  • Opini
  • Indeks
  • Home
  • Daerah
    • Kota Cirebon
    • Kabupaten Cirebon
    • Indramayu
    • Kuningan
    • Majalengka
  • Nasional
  • Ekonomi Bisnis
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Politik
  • Ragam
  • Opini
  • Indeks
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
Etnologi Media
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
  • Daerah
  • Nasional
  • Ekonomi Bisnis
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Politik
  • Ragam
  • Opini
  • Indeks
Beranda Daerah

6.000 Guru Madrasah Swasta Minta Dukungan, DPRD Kawal Aspirasi

Penulis: Mamat Rahmat
08 October 2025 | 15:24
Reading Time: 2 mins read
Pimpinan DPRD saat menerima audiensi dari Perkumpulan Guru Madrasah Indonesia Kabupaten Cirebon, di gedung dewan, Rabu (7/10/2025)./* (foto: Humas DPRD Kab. Cirebon) 

Pimpinan DPRD saat menerima audiensi dari Perkumpulan Guru Madrasah Indonesia Kabupaten Cirebon, di gedung dewan, Rabu (7/10/2025)./* (foto: Humas DPRD Kab. Cirebon) 

Share on FacebookShare on TwitterShare on WhatsappShare on LineShare on Telegram

CIREBON, (ETNOLOGIMEDIA)- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Cirebon menerima audiensi dari Perkumpulan Guru Madrasah (PGM) Indonesia Kabupaten Cirebon, Rabu (7/10/2025).

Pertemuan ini menjadi ruang strategis bagi para guru madrasah, khususnya dari lembaga pendidikan swasta.

Baca Juga

DPRD Minta Laporan Tindak Lanjut Temuan BPK di Disdik

Polresta Cirebon Resmi Punya Wakapolresta Baru, AKBP Eko Munarianto Siap Perkuat Kamtibmas

Kawasan Sungai Sukalila Mulai Dibenahi, Wali Kota Cirebon Pantau Langsung

Tentunya untuk menyampaikan aspirasi terkait peningkatan kesejahteraan dan pemerataan perhatian dari pemerintah daerah.

Ketua PGM Indonesia Kabupaten Cirebon, Idris, mengungkapkan masih banyak kesenjangan yang dirasakan guru madrasah swasta, baik dari sisi regulasi maupun kebijakan pemerintah.

Salah satunya adalah ketimpangan dalam pengangkatan ASN yang selama ini lebih banyak menyasar guru madrasah negeri.

“Kami mewakili guru-guru madrasah swasta menyampaikan bahwa masih banyak regulasi yang belum berpihak kepada kami. Pengangkatan ASN lebih banyak dari madrasah negeri, sedangkan guru madrasah swasta belum banyak terakomodasi,” kata Idris.

Berdasarkan data PGM, dari sekitar 7.900 guru madrasah di Kabupaten Cirebon, sekitar 6.000 di antaranya berasal dari madrasah swasta.

Kondisi ini menuntut adanya perhatian lebih, terutama dalam aspek kesejahteraan, dukungan anggaran, dan kebijakan daerah yang berpihak.

“Lebih dari 90 persen madrasah di Cirebon dikelola yayasan swasta. Karena itu, perlu ada kebijakan dan alokasi anggaran yang lebih adil. Termasuk bagi pesantren dan lembaga pendidikan swasta lainnya,” imbuh Idris.

Menanggapi hal tersebut, Ketua DPRD Kabupaten Cirebon, Sophi Zulfia, mengapresiasi kehadiran PGM Indonesia.

Pihaknya menyatakan komitmen DPRD untuk menampung serta memperjuangkan aspirasi para guru madrasah.

Salah satunya melalui mekanisme penyusunan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) 2026.

“Kami memahami kondisi guru madrasah yang masih menghadapi kesenjangan kesejahteraan. Aspirasi ini akan kami komunikasikan dengan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD). Mudah-mudahan bisa kami bahas dalam RAPBD 2026,” ujar Sophi.

Sophi juga menjelaskan bahwa saat ini pemerintah daerah sedang melakukan efisiensi anggaran sebesar Rp85 miliar.

Hal itu sebagian besar untuk perbaikan infrastruktur jalan dan peningkatan layanan kesehatan.

“Efisiensi bukan berarti aspirasi guru madrasah diabaikan. Kami akan mencari solusi terbaik agar kebutuhan mereka tetap mendapat perhatian,” tegasnya.

Sophi menambahkan, DPRD Kabupaten Cirebon akan terus menjalankan peran sebagai penyambung lidah rakyat.

Termasuk dalam memperjuangkan hak-hak tenaga pendidik madrasah.

“Kami ingin DPRD hadir dengan citra positif, menjadi jembatan antara rakyat dan pemerintah. Aspirasi PGM ini akan kami kawal agar ada tindak lanjut nyata,” pungkasnya.***

Tags: audiensiDPRD Kabupaten CirebonGuru MadrasahHonorerPendidikan
Dapatkan update berita pilihan, dan artikel menarik lain setiap hari dari etnologimedia.com, klik untuk mengikuti Google News etnologimedia.com.

Terkait Berita

Langkah Tegas KAI, 16 Perlintasan Ilegal di Wilayah Cirebon Ditutup
Daerah

Langkah Tegas KAI, 16 Perlintasan Ilegal di Wilayah Cirebon Ditutup

30 January 2026 | 14:48
Baru 93 Tapping Box Terpasang, Ribuan Restoran Belum Terpantau
Daerah

Baru 93 Tapping Box Terpasang, Ribuan Restoran Belum Terpantau

29 January 2026 | 17:24
Kontribusi Pajak Kecil, DPRD Ingatkan Risiko Sosial Hiburan Malam
Daerah

Kontribusi Pajak Kecil, DPRD Ingatkan Risiko Sosial Hiburan Malam

28 January 2026 | 10:20
DPRD Minta Laporan Tindak Lanjut Temuan BPK di Disdik
Daerah

DPRD Minta Laporan Tindak Lanjut Temuan BPK di Disdik

27 January 2026 | 19:31
Polresta Cirebon Resmi Punya Wakapolresta Baru, AKBP Eko Munarianto Siap Perkuat Kamtibmas
Daerah

Polresta Cirebon Resmi Punya Wakapolresta Baru, AKBP Eko Munarianto Siap Perkuat Kamtibmas

27 January 2026 | 19:20
Kawasan Sungai Sukalila Mulai Dibenahi, Wali Kota Cirebon Pantau Langsung
Daerah

Kawasan Sungai Sukalila Mulai Dibenahi, Wali Kota Cirebon Pantau Langsung

27 January 2026 | 09:34
Berita berikutnya
Dua Tersangka Baru Kasus TPPU 24,6 Miliar, Uang Korupsi Mengalir ke Keluarga

Dua Tersangka Baru Kasus TPPU 24,6 Miliar, Uang Korupsi Mengalir ke Keluarga

Rekomendasi

Baznas Salurkan Rp 8,3 Miliar hingga Juli 2021

Baznas Salurkan Rp 8,3 Miliar hingga Juli 2021

30 August 2021 | 19:50
Satres Narkoba Polres Cirebon Kota Tangkap 9 Tersangka Narkotika dalam Ops Antik Lodaya 2024

Satres Narkoba Polres Cirebon Kota Tangkap 9 Tersangka Narkotika dalam Ops Antik Lodaya 2024

26 July 2024 | 10:11
Ramadhan Peduli, Satlantas Polres Cirebon Kota Bagikan Takjil dan Nasi Kotak

Ramadhan Peduli, Satlantas Polres Cirebon Kota Bagikan Takjil dan Nasi Kotak

15 March 2024 | 13:45

BeritaTerpopuler

  • Jelang Nataru, KAI Daop 3 Cirebon Perkuat Pengamanan dan Layanan

  • Dari Waduk Darma, Cirebon- Kuningan Bahas Solusi Banjir Terpadu

  • Fakta Menarik: Ternyata SCOBY atau ‘Jamur’ Kombucha Bisa Dimakan

  • Pariwisata Jawa Barat Menggeliat, Antara Tren Gaya Hidup dan Tuntunan Syariat

  • Tiket Kereta Api Lebaran 2026 Bisa Dipesan Mulai H-45

Etnologi Media

Kategori

  • Daerah
  • Ekonomi Bisnis
  • Nasional
  • Olahraga
  • Opini
  • Pendidikan
  • Politik
  • Ragam
  • Sosok

Layanan dan Informasi

  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Kontak
  • Privacy Policy
  • Disclaimer

Copyright @ 2021 PT Digital Etnologi Solution. All rights reserved.

Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
  • Home
  • Daerah
    • Kota Cirebon
    • Kabupaten Cirebon
    • Indramayu
    • Kuningan
    • Majalengka
  • Nasional
  • Ekonomi Bisnis
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Politik
  • Ragam
  • Opini
  • Indeks

© 2021 PT Digital Etnologi Solution - Inspirasi Generasi Terkini.